Maulid Nabi Saw dan Hari Jadi Pidie

 

Maulid Nabi Saw dan Hari jadi Pidie ke 513

" Pidie Rayakan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Jadi Kabupaten ke-513 "

Sigli, 18 September 2024  

Pemerintah Kabupaten Pidie melalui Dinas Syariat Islam menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang sekaligus dirangkaikan dengan perayaan Hari Jadi Kabupaten Pidie ke-513. Acara bertema

"Mari Kita Mengimplementasikan Sikap Keteladanan Rasulullah SAW dalam Kehidupan Bernegara dan Bermasyarakat" 

ini digelar di halaman Masjid Al Falah, Sigli, dengan dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Pidie, tokoh masyarakat, serta jamaah tetap Masjid Al Falah.

Kegiatan dimulai dengan santunan anak yatim yang disambut antusias oleh masyarakat. Kehadiran anak-anak yatim ini menjadi simbol kepedulian dan pengamalan ajaran Rasulullah SAW dalam berbuat baik dan saling berbagi, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Acara ini juga dihadiri oleh calon Bupati Pidie, Ir. H. Zakaria A. Gani, yang turut mendukung penuh pelaksanaan kegiatan keagamaan ini.

Sewaktu di hubungi Islamic Techno tv.com di celah celah acara di lokasi langsung Ir. H. Zakaria A. Gani berkomentar dan menyampaikan pentingnya meneladani sifat-sifat Rasulullah SAW dalam membangun masyarakat yang adil, sejahtera, dan berakhlakul karimah. "Maulid Nabi ini bukan hanya seremonial semata, tetapi momen untuk merenungi dan mengamalkan sifat-sifat mulia Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam memajukan daerah kita, Pidie," ujarnya.

Acara inti diisi dengan ceramah agama oleh Ustaz Ir. H. Faizal Adriansyah.M.Si, yang didatangkan dari Banda Aceh. Dalam tausiyahnya, Ustaz Faizal mengajak masyarakat untuk memperkuat persatuan dan kesatuan, serta menjalankan ajaran Islam dengan kaffah. Ia juga menekankan pentingnya meneladani sikap sabar, jujur, dan berempati yang telah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW sebagai landasan dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Dan juga ustaz menerangkan tentang bumi ini akan diguncang seperti Tsunami Aceh, gempa Bumi dan tentang perjuangan Rasulullah saw dan pandangan Akhlak Rasulullah Implementasi dalam kehidupan.

Perayaan Maulid Nabi dan Hari Jadi Pidie ini diakhiri dengan doa bersama untuk kesejahteraan dan kemajuan Kabupaten Pidie, serta harapan agar nilai-nilai keteladanan Rasulullah SAW terus menjadi panduan dalam kehidupan sehari-hari. Masyarakat yang hadir juga berharap agar acara seperti ini dapat terus dilakukan setiap tahun sebagai upaya meningkatkan ukhuwah islamiyah dan kebersamaan di tengah-tengah masyarakat Pidie.

Posting Komentar untuk "Maulid Nabi Saw dan Hari Jadi Pidie"